Rachmat Ade Putra (adejonn) Jadikan Konsultasi Hukum Gratis Sebagai Media Untuk Mengabdi

-Medan- Ramah dan senyum. Itulah yang terlihat dari wajah pria kelahiran Bandar Lampung 1996 ini, saat awak media bertemu Rachmat Ade Putra, SH.,M.Kn atau biasa di sapa adejonn di salah satu rumah makan Di Medan belum lama ini. Adejonn yang merupakan Pengusaha media dan Minyak Gas Bumi (migas), dia pun aktif di berbagai organisasi kemasyarakat dan politik bahkan beberapa organisasi tersebut Adejonn menduduki posisi struktural ketua dan wakil ketua, Adejonn pun membagikan kisahnya “Kalau niat kita baik Insyaallah berjalan dengan baik, hidup santai aja jangan banyak maksa, tanamlah banyak kebaikan insyallah beberapa kebaikan akan kembali ke kita” Ungkap adejonn sapaan akrabnya Rachmat Ade Putra SH MKn atau Adejonn juga di ketahui bekerja sebagai pengusaha dan pernah berkarir di PT. Media Rajawali Bersama, PT. Eratex Lumbung Informasi, dan PT. Wartasindo Mediatama sebagai manger di perusahaan tersebut, juga menempati posisi pimpinan di KMI.

Kemudian dia mengungkapkan sukses dan kaya itu bukan dari materi, tapi semua dari pola pikir kita bagaimana kita menyikapinya “selama kita masih bisa makan, ada tempat tinggal, bisa bantu orang, tidak buat masalah, dan bisa tenang beribadah itu udah sukses dan kaya” Pungkasnya.

Seperti di tengah pandemi covid 19 lalu, dia juga juga sangat peduli dengan nasib masyarakat sekitar dia dengan melakukan berbagai kegiatan sosial, seperti membagikan masker, sembako “kita mulai dari masa covid 19 membagikan masker khususnya ke pada masyarakat sekitar membagikan sembako dan air minum gratis bagi yang ekonomi nya terdampak karena covid 19, dan insyaallah kita juga akan berbuat yang lebih baik lagi untuk masyarakat sekitar.” Ujarnya kembali.

Disinggung pertanyaan apakah akan maju di kancah politik atau tidak, dia mengakatakan belum terpanggil dia mengakatakan belum saat nya, masih banyak hal yang perlu di tempa baik itu ilmu, mental dll.

“Ada beberapa kader partai yang ajak saya nyaleg, ada juga yang suruh saya maju DPD RI, tapi saya masih belum siap dan masih sangat terlalu muda” Tuturnya

Dia mengatakan berbuat baik lewat mana saja bisa, dari tahun 2019 dia di kenal sebagai pendamping rakyat, Pria lulusan S1 Hukum Unila dan S2 Hukum Usu ini juga di dikenal sebagai konsultan hukum gratis (bagi yang tidak mampu).

Untuk menampung pertanyaan masyarakat, ia memanfaatkan dua hal yaitu informasi lewat media sosial (medsos) dan juga langsung turun ke masyarakat.

Karena dia mengaku lebih suka bersinggungan langsung ke masyarakat “jadi bila ada yang butuh saya misalnya di kampung ini ada yang membutuhkan edukasi hukum bisa langsung dm instagram saya @adejonn.bahtiar dan bisa langsung wa saya” tutup Adejonn sambil berpamitan untuk melanjutkan kegiatannya.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*