Distribusi Tahap Ketiga, 5.300 Sembako Disebar Diempat Kecamatan

wartasindo.com

CANDIPURO, Diskominfo Lamsel – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan melalui Tim Tanggap Bencana sekaligus Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 kembali mendistribusikan ribuan paket sembako diempat kecamatan, Jumat (3/7/2020).

Pada tahap ketiga kali ini, sebanyak 5.300 paket sembako disebar di Kecamatan Sragi, Rajabasa, Candipuro, dan Tanjung Bintang.

Di Kecamatan Candipuro, 1.398 paket sembako diserahterimakan oleh Asisten Bidang Ekonomi Pembangunan (Ekobang), Hermansyah Hamidi kepada Camat Candipuro Wasidi.

Serahterima yang berlangsung di Lapangan Tunas Jaya, Desa Titiwangi, Kecamatan Candipuro itu, turut disaksikan anggota DPRD Kabupaten Lampung Selatan dari daerah pemilihan VII, yakni, Sulastiono (PDIP), Edi Waluyo (PAN), dan Romli (PKB).

Turut hadir juga Kepala Dinas Kominfo, M. Sefri Masdian serta sejumlah pejabat struktural Pemkab Lampung Selatan dan Kapolsek Candipuro, AKP. Ahmad Hazuan.

Selanjutnya, ribuan paket sembako tersebut diserahkan kepada 14 kepala desa se-Kecamatan Candipuro untuk dibagikan kepada warga kurang mampu yang telah didata sebelumnya.

Dalam arahannya, Asisten Bidang Ekobang, Hermansyah Hamidi mengatakan, bantuan sembako yang bersumber dari APBD tahun 2020 itu untuk menanggulangi warga kurang mampu yang terdampak pandemi COVID-19.

“Bantuan ini dari APBD untuk mengcover warga yang belum menerima bantuan sama sekali. Mudah-mudahan bisa sedikit meringankan beban masyarakat,” ujar Hermansyah saat menyampaikan sambutan Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto.

Dirinya berharap, bantuan tersebut dapat didistribusikan dengan baik dan tepat sasaran. “Pastikan semua terdistribusi dengan baik. Bagikan sesuai daftar yang telah disusun,” ucapnya.

Sementara, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Lampung Selatan, Yansen Mulia, selaku leading sektor pendistribusian sembako tersebut menjelaskan, pada tahap ketiga pendistribusian, 5.300 sembako disebar di 56 desa dari empat kecamatan.

Rinciannya, Kecamatan Sragi terdiri dari 10 desa 867 paket, Kecamatan Rajabasa terdiri dari 16 desa 1.466 paket, Kecamatan Candipuro terdiri dari 14 desa dan 1.398 paket dan Kecamatan Tanjung Bintang terdiri dari 16 desa dan 1.569 paket.

“Sampai hari ini sudah 12 kecamatan kita distribusikan. Totalnya sudah 16.378 paket sembako yang kita bagikan ke masyarakat. Sisanya tinggal lima kecamatan. Isnya Allah akan kita distribusikan pada hari Senin, 6 Juli 2020,” terang Yansen.

Dalam kesempatan itu, Yansen juga mengingatkan, agar data yang disampaikan oleh kepala desa benar-benar warga yang belum pernah menerima bantuan apa pun dari pemerintah.

“Karena keterbatasan anggaran, kita batasi kepala desa mengirimkan data penerima maksimal 100 kepala keluarga. Yang penting data warga yang disampaikan selain dari warga penerima PKH, BPNT atau Program Sembako, BST, BLT atau program sejenis lainnya,” imbuhnya.

Sementara itu, dihari yang sama, Pemkab Lampung Selatan juga mendistribuskan bantuan sembako di Kecamatan Sragi sebanyak 867 paket. Lalu di Kecamatan Rajabasa sebanyak 1.466 paket dan Kecamatan Tanjung Bintang sebanyak 1.569 paket.(Red)

CANDIPURO, Diskominfo Lamsel – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan melalui Tim Tanggap Bencana sekaligus Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 kembali mendistribusikan ribuan paket sembako diempat kecamatan, Jumat (3/7/2020).

Pada tahap ketiga kali ini, sebanyak 5.300 paket sembako disebar di Kecamatan Sragi, Rajabasa, Candipuro, dan Tanjung Bintang.

Di Kecamatan Candipuro, 1.398 paket sembako diserahterimakan oleh Asisten Bidang Ekonomi Pembangunan (Ekobang), Hermansyah Hamidi kepada Camat Candipuro Wasidi.

Serahterima yang berlangsung di Lapangan Tunas Jaya, Desa Titiwangi, Kecamatan Candipuro itu, turut disaksikan anggota DPRD Kabupaten Lampung Selatan dari daerah pemilihan VII, yakni, Sulastiono (PDIP), Edi Waluyo (PAN), dan Romli (PKB).

Turut hadir juga Kepala Dinas Kominfo, M. Sefri Masdian serta sejumlah pejabat struktural Pemkab Lampung Selatan dan Kapolsek Candipuro, AKP. Ahmad Hazuan.

Selanjutnya, ribuan paket sembako tersebut diserahkan kepada 14 kepala desa se-Kecamatan Candipuro untuk dibagikan kepada warga kurang mampu yang telah didata sebelumnya.

Dalam arahannya, Asisten Bidang Ekobang, Hermansyah Hamidi mengatakan, bantuan sembako yang bersumber dari APBD tahun 2020 itu untuk menanggulangi warga kurang mampu yang terdampak pandemi COVID-19.

“Bantuan ini dari APBD untuk mengcover warga yang belum menerima bantuan sama sekali. Mudah-mudahan bisa sedikit meringankan beban masyarakat,” ujar Hermansyah saat menyampaikan sambutan Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto.

Dirinya berharap, bantuan tersebut dapat didistribusikan dengan baik dan tepat sasaran. “Pastikan semua terdistribusi dengan baik. Bagikan sesuai daftar yang telah disusun,” ucapnya.

Sementara, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Lampung Selatan, Yansen Mulia, selaku leading sektor pendistribusian sembako tersebut menjelaskan, pada tahap ketiga pendistribusian, 5.300 sembako disebar di 56 desa dari empat kecamatan.

Rinciannya, Kecamatan Sragi terdiri dari 10 desa 867 paket, Kecamatan Rajabasa terdiri dari 16 desa 1.466 paket, Kecamatan Candipuro terdiri dari 14 desa dan 1.398 paket dan Kecamatan Tanjung Bintang terdiri dari 16 desa dan 1.569 paket.

“Sampai hari ini sudah 12 kecamatan kita distribusikan. Totalnya sudah 16.378 paket sembako yang kita bagikan ke masyarakat. Sisanya tinggal lima kecamatan. Isnya Allah akan kita distribusikan pada hari Senin, 6 Juli 2020,” terang Yansen.

Dalam kesempatan itu, Yansen juga mengingatkan, agar data yang disampaikan oleh kepala desa benar-benar warga yang belum pernah menerima bantuan apa pun dari pemerintah.

“Karena keterbatasan anggaran, kita batasi kepala desa mengirimkan data penerima maksimal 100 kepala keluarga. Yang penting data warga yang disampaikan selain dari warga penerima PKH, BPNT atau Program Sembako, BST, BLT atau program sejenis lainnya,” imbuhnya.

Sementara itu, dihari yang sama, Pemkab Lampung Selatan juga mendistribuskan bantuan sembako di Kecamatan Sragi sebanyak 867 paket. Lalu di Kecamatan Rajabasa sebanyak 1.466 paket dan Kecamatan Tanjung Bintang sebanyak 1.569 paket.(Red)

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*